PERANCANGAN DASHBOARD BUSINESS INTELLIGENCE UNTUK DISTRIBUSI PRODUK DI PT. KOMPUTER KASIR INDONESIA


Peneliti

Tati Harihayati Mardzuki, S.T, M.T Rani Susanto, S.Kom., M.Kom Anna Dara Andriana, S.Kom.,M.Kom

Deskripsi/Abstrak

PT. Komputer Kasir Indonesia merupakan perusahaan yang berdiri sejak tahun 2005 yang berfokus pada pendistribusian produk perangkat kasir, seperti komputer kasir, printer struk, barcode scanner, cash drawer, paper roll dan berbagai perangkat kasir lainnya serta memiliki tiga kantor cabang yang berada di Kota Bandung, Kota Yogyakarta, dan Kota Surabaya. Rangkaian sistem kerja yang ada di PT. Komputer Kasir Indonesia mulai dari pengadaan produk, permintaan produk, hingga pendistribusian produk, dimana kegiatan permintaan produk dilakukan oleh kantor cabang dan dilanjutkan dengan proses pengadaan kepada supplier untuk nantinya akan didistribusikan kepada setiap kantor cabang. Jumlah permintaan yang tidak menentu dari cabang dan letak kantor cabang yang berjauhan mengakibatkan Kepala HR-GA kesulitan dalam memprediksi dan memonitoring jumlah produk yang harus didistribusikan ke setiap cabang dan tidak dapat mengambil keputusan produk manakah yang harus ditambah atau dikurangi stoknya. Berdasarkan hal tersebut maka perlu dirancang sebuah aplikasi berbasis Business Intelligence yang mampu menganalisis, mengawasi dan memberikan rekomendasi untuk permasalahan yang ada dengan memanfaatkan teknologi Dashboard secara real time sehingga mendapatkan berbagai informasi yang dibutuhkan oleh PT. Komputer Kasir Indonesia dengan berbagai macam format seperti graphical gadgets, charts, indicators, dan color-coded maps yang memungkinkan Kepala HR-GA membuat keputusan dengan cepat.

Publikasi

Detail Penelitian

Program Studi: TEKNIK INFORMATIKA - S1
Tingkat:Nasional
Jenis Litabmas:Penelitian Dasar
Skim Litabmas:-
Kategori Bidang Litabmas:Engineering and Technology
Bidang Litabmas:Other Engineering and Tehcnology
Kategori Tujuan Sosial Ekonomi:-
Tujuan Sosial Ekonomi:-
Kelompok Bidang:Teknik Informatika
Tahun Usulan:2018
Tahun Pelaksanaan:2018
Tahun Pelaksanaan Ke-:1
Tahun Kegiatan:2018
Lama Kegiatan (dalam tahun):1
Lokasi Kegiatan:UNIKOM