Penelitian mengenai Ruang Bermain Anak pada Lingkungan Permukiman Berdampingan


Peneliti

Assoc. Prof. Dr. Dhini Dewiyanti Tantarto, M.T, Ir Tri Widianti Natalia, M.T, S.T

Deskripsi/Abstrak

Fenomena sosiodemografi pola bermain anak menunjukkan bahwa generasi anak saat ini masih kurang memiliki kesempatan untuk mengembangkan pola bermain kreatif, eksploratif, dan kooperatif yang melibatkan teman bermain. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa salah satu faktor penyebabnya adalah kurangnya ketersediaan ruang ramah anak dan tidak adanya transfer pengetahuan mengenai pola bermain dari orang tua kepada generasi saat ini. Pada beberapa kasus permukiman perkotaan, kita masih bisa melihat fenomena yang menunjukkan peluang anak melakukan aktivitas bermain yang positif secara berkelompok dan mampu menemukan kreativitasnya. Beberapa lokasi bahkan menunjukkan bahwa anak-anak masih memainkan permainan tradisional. Hipotesis awal mengarahkan peneliti pada dugaan bahwa fenomena ini muncul dalam kasus permukiman terencana dan tidak terencana di daerah perkotaan yang tumbuh berdampingan di mana terdapat adanya ruang campuran atau hamparan ruang yang tidak disengaja. Makalah ini bertujuan untuk mengidentifikasi pola spasial yang terjadi akibat percampuran tipe permukiman untuk membuktikan hipotesis tersebut. Penelitian ini dilakukan melalui observasi pada ruang-ruang yang sering digunakan oleh anak-anak untuk bermain, pada beberapa permukiman yang memiliki rona ruang berupa permukiman terencana yang berdampingan langsung dengan permukiman tidak terencana di kawasan Bandung Utara. Pengamatan dilakukan pada ruang-ruang yang menunjukkan adanya kegiatan bermain dari anak-anak di kedua lingkungan tersebut. Kemudian dilakukan analisis spasial dengan metode sosial-konstruktivisme. Hasil penelitian diharapkan akan memperlihatkan bagaimana ruang-ruang di antara kedua tipe permukiman tersebut mampu memberikan daya tarik bagi anak, sehingga mau melakukan kegiatan bermain kreatif, eksploratif, dan kooperatif yang melibatkan teman bermain. Implikasi penelitian adalah untuk mendapatkan model atau konsep ruang campuran antara permukiman terencana dan tidak terencana. Kata kunci: identifikasi spasial, ruang berbaur, permukiman terencana dan tidak terencana, permainan anak, ruang positif

Publikasi

JudulJenisMediaTahun

Data Publikasi Tidak Tersedia

Detail Penelitian

Program Studi: TEKNIK ARSITEKTUR - S1
Tingkat:Internasional
Jenis Litabmas:Penelitian Dasar
Skim Litabmas:Penelitian Dana Lokal Perguruan Tinggi
Kategori Bidang Litabmas:Social Sciences
Bidang Litabmas:Behavioural and Cognitive Sciences
Kategori Tujuan Sosial Ekonomi:Social Development and Community Services
Tujuan Sosial Ekonomi:Urban Issues
Kelompok Bidang:Teknik Arsitektur
Tahun Usulan:2020
Tahun Pelaksanaan:2021
Tahun Pelaksanaan Ke-:1
Tahun Kegiatan:2021
Lama Kegiatan (dalam tahun):1
Lokasi Kegiatan:Bandung