TINJAUAN HUMAN COMPUTER INTERACTION DALAM GAME BERBASIS ANDROID


Peneliti

Wira Mahardika Putra, S.Ds, M.M

Deskripsi/Abstrak

Dalam sebuah game, tampilan visual yang menarik merupakan salah satu elemen penting yang dapat memikat para pemain untuk berlama-lama memainkan game tersebut. Bahkan tampilan visual juga menjadi faktor kunci untuk seseorang membeli dan memainkan sebuah game. Salah satu game dengan tampilan yang menarik adalah Seven Knight. Seven Knight merupakan sebuah game Role Playing Game (RPG) yang berbasis pada sistem operasi Android, game ini mengedepankan gameplay penuh strategi, desain karakter yang menawan, cerita yang menarik, dan visual efek yang baik. Game Seven Knight ini sendiri menceritakan tentang kisah petualangan tujuh kesatria dan konflik yang terjadi diantara mereka. Dalam Human Computer Interaction (HCI) terdapat salah satu subpembahasan yang berkaitan tentang visualisasi dari sebuah game, yaitu Graphical User Interface (GUI). GUI ini membahas tentang berbagai macam visual yang muncul dari sebuah game dengan keterkaitannya terhadap pesan yang ingin disampaikan kepada pemain. Penulis berpendapat bahwa visual dalam game Seven Knight ini selain mampu menampilkan visual yang menarik sekaligus mampu untuk mengkonstruksi pesan dengan sangat baik kepada pemain, dan metode analisis GUI dirasa sesuai dengan karakteristik objek penelitian untuk mengungkapkan pesan dari masing-masing elemen visual dalam game Seven Knight ini. Kata Kunci : Game, Human Computer Interaction (HCI), Graphical User Interface (GUI), Seven Knight

Publikasi

JudulJenisMediaTahun

Data Publikasi Tidak Tersedia

Detail Penelitian

Program Studi: DESAIN KOMUNIKASI VISUAL - S1
Tingkat:Nasional
Jenis Litabmas:-
Skim Litabmas:-
Kategori Bidang Litabmas:-
Bidang Litabmas:-
Kategori Tujuan Sosial Ekonomi:-
Tujuan Sosial Ekonomi:-
Kelompok Bidang:-
Tahun Usulan:2019
Tahun Pelaksanaan:2019
Tahun Pelaksanaan Ke-:1
Tahun Kegiatan:2019
Lama Kegiatan (dalam tahun):1
Lokasi Kegiatan:-