SERI KULIAH PANDANGAN ALAM ISLAM: KONSEP ILMU & PENDIDIKAN DALAM ISLAM


Peneliti

Assoc. Prof. Usep Mohamad Ishaq, S.Si., M.Si., Ph.D.

Deskripsi

Adalah alami, kala antar peradaban saling berhubungan, terjadilah penyerapan atau peminjaman unsur-unsurnya satu sama lain. Apalagi jika suatu bangsa sedang berjaya, maka peradabannya berjalan terdepan. Sebagian bangsa lain yang terbelakang biasanya mengekori hingga peradabannya luntur, bahkan punah. Tetapi tak selalu demikian. Tiap peradaban terbina dari suatu asas berupa pandangan tentang hakikat dan kebenaran yang disebut dengan Worldview (Pandangan Alam). Tentu saja Islam memiliki worldview-nya yang khas dan tersendiri, memancar dari wahyu dan berbeda dengan worldview agama atau kebudayaan lain. Dengan itu, para ilmuwan Muslim terdahulu mengambil dan mengumpulkan konsep-konsep dari luar, namun sekaligus juga menyaring dan melahirkan konsep baru yang bernafaskan pandangan alam Islam. Worldview yang kukuh memampukan mereka untuk melihat paham, nilai dan ide asing mana yang dapat diterima atau ditolak. Karenanya, mereka tidak mengekor, tapi justru mengangkat peradaban Islam menjulang mulia ke panggung sejarah. Lain dulu, lain sekarang. Keunggulan peradaban Barat atas yang lain memikat sebagian umat Muslim sehingga pemikiran dan cara hidupnya kebarat-baratan. Dengan demikian, mereka tengah mengalami kebingungan intelektual dan kehilangan jati diri yang mengakibatkan permasalahan serius di berbagai tataran kehidupan, bahkan hancurnya peradaban sendiri. Memahami kembali tradisi ilmu dan pandangan alam Islam warisan ulama meliputi konsep-konsep kuncinya serta menguasai pemikiran dan kebudayaan Barat adalah jalan yang perlu kita tempuh agar tak salah arah tujuan dan malah ikut masuk lubang biawak. Materi: 1. Pengantar Pandangan Alam Islam (PAI) 2. Konsep Tuhan 3. Konsep Din 4. Konsep Nabi dan Wahyu 5. Konsep Manusia 6. Konsep Ilmu bagian 1 7. Konsep Ilmu bagian 2 8. Konsep Pendidikan 9. Konsep Alam 10. Konsep Kebahagiaan

Detail Abdimas

Program Studi: SISTEM KOMPUTER - S1
Outcome:Peserta dapat memahami dengan baik unsur-unsur pandangan alam Islam dan menggunakannya dalam konteks kekinian
Tahun:2021
Tanggal Pelaksanaan:2021-09-18 - 2021-11-20
Jenis Abdimas:Kegiatan Insidental (Kurang dari 1 bulan)
Kategori Kegiatan:Kegiatan Keagamaan