PENERAPAN METODE PENUGASAN DALAM PERKULIAHAN ALJABAR LINIER DAN MATRIKS


Peneliti

Kania Evita Dewi, S.Pd., M.Si Dr. Ednawati Rainarli, S.Si., M.Si.

Deskripsi/Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan perkuliahan Aljabar Linier dan Matriks dengan metode penugasan terhadap peningkatan kemampuan berpikir nalar mahasiswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen pretes-postes dengan kelas kontrol. Sampel penelitian yang digunakan adalah dua kelas tingkat 2 di Prodi IF UNIKOM. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu: tes kemampuan berpikir nalar. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kemampuan berpikir nalar mahasiswa yang mendapat perkuliahan aljabar linier dan matriks dengan metode penugasan lebih baik dibandingkan dengan mahasiswa yang mendapat perkuliahan aljabar linier dan matriks biasa. Hal-hal yang mendukung dalam perkuliahan ini adalah potensi nalar mahasiswa, mahasiswa terlibat aktif dalam perkuliahan. Sedangkan hambatan dalam perkuliahan ini adalah waktu yang kurang memadai dan lemahnya pemahaman konsep dan materi prasyarat siswa.

Publikasi

JudulJenisMediaTahun

Data Publikasi Tidak Tersedia

Detail Penelitian

Program Studi: TEKNIK INFORMATIKA - S1
Tingkat:Lokal/Regional
Jenis Litabmas:Penelitian Terapan
Skim Litabmas:-
Kategori Bidang Litabmas:-
Bidang Litabmas:-
Kategori Tujuan Sosial Ekonomi:-
Tujuan Sosial Ekonomi:-
Kelompok Bidang:-
Tahun Usulan:2014
Tahun Pelaksanaan:2014
Tahun Pelaksanaan Ke-:1
Tahun Kegiatan:2014
Lama Kegiatan (dalam tahun):1
Lokasi Kegiatan:-